Mistikus Cinta

0

Dr. Nour Kabbani dilahirkan di Beirut pada tahun 1971.  Beliau dibesarkan oleh kedua orang tuanya, yakni As-Sayyid Syekh Hisyam Kabbani dan Hajah Naziha Adil Kabbani, yang masing-masing adalah khalifah dan putri almarhum As-Sayyid Syekh Muhammad Nazim Adil an-Naqsybandi (w. 2014), Mufti dari Mazhab Fiqh Hanafi di Turki dan Mursyid Tarekat Naqsybandi Haqqani. 

Pada usia 11 tahun, Dr. Nour mulai menghadiri majelis-majelis ilmu kakeknya tentang Fiqh (Syari’ah), `Aqidah, dan Akhlak.  Beliau juga belajar di bawah bimbingan ayahnya, seorang ulama Fiqh Mazhab Syafi'i dan `Aqidah Asy`ari.  Berkat doa khusus dari seorang Syekh Naqsybandi dari Damaskus yang termasyhur, Sayyidi `AbdAllah al-Fa’iz ad-Daghestani (q), dan bimbingan As-Sayyid Syekh Nazim (q) beliau menjadi seorang ahli tafsir al-Qur'an dan al-Hadits, khususnya dalam `Aqidah Ahl as-Sunnah wa ‘l-Jama`ah.  Beliau fasih berbahasa Arab, Turki dan Inggris.  

Dr. Nour juga mempunyai gelar Doctor of Medicine (M.D.) untuk Penyakit Dalam dari University of Marmara, di Istanbul, Turki.  Beliau kemudian pindah ke New York, menjadi warga negara Amerika dan menyelesaikan residensinya di Rumah Sakit Roosevelt St. Luke, Colombia University.

Sejak pindah ke Amerika, Dr. Nour terus melanjutkan studi keislamannya selama dua-tiga bulan dalam setahun di Siprus, di mana beliau mempelajari aspek-aspek ilmu Islam secara lebih mendalam di bawah bimbingan kakeknya yang mulia, Syekh Nazim, yang kemudian memberinya otoritas untuk memberi khotbah, menyampaikan ceramah dan memimpin dzikir.  Ceramahnya merefleksikan hikmah-hikmah yang beliau terima dari guru-gurunya yang termasyhur, yang telah membawa ribuan orang untuk masuk Islam, dan menghidupkan keimanan jutaan Muslim di seluruh dunia. 

Karena pengalaman hidupnya yang unik dan silsilah keluarganya yang terhormat, masyarakat di Barat menerima nasihat-nasihatnya yang menurut mereka praktis dan memberi pencerahan spritual.  Di Amerika Serikat, Dr. Nour telah berbicara di beberapa majelis di Los Angeles, Houston, Dallas, Chicago, Michigan, New York, New Jersey, dan Metro Washington DC.  Di Kanada, kunjungannya ke Montreal, Ottawa dan London juga menuai kesuksesan.  Sejak tahun 2015, kunjungannya ke Inggris mampu menarik banyak pengikut dari kalangan muda, sebagaimana ketika kakeknya yang tercinta melakukan kunjungan pertamanya keliling Inggris pada pertengahan 1970. 

Dr Nour Mohamad Kabbani menyampaikan pesan-pesan penting dari Sunnah Nabi (saw) dan ajaran para Mursyid kita selama berbadab-abad bagi umat manusia untuk berbagi cinta, toleransi, perdamaian, dan kasih sayang di antara sesama sebagai jalan hidup manusia.  Pesan ini beliau sebarkan dari Utara ke Selatan, dan Timur ke Barat di seluruh dunia. 

Jangan lupa dukung Mistikus Channel Official Youtube Mistikus Blog dengan cara LIKE, SHARE, SUBSCRIBE:




Anda sedang membaca Dr Nour Mohamad Kabbani | Silahkan Like & Follow :
| | LIKE, SHARE, SUBSCRIBE Mistikus Channel
| Kajian Sufi / Tasawuf melalui Ensiklopedia Sufi Nusantara, klik: SUFIPEDIA.Terima kasih.
Sudah berapa lama Anda menahan rindu untuk berangkat ke Baitullah? Melihat Ka’bah langsung dalam jarak dekat dan berkesempatan berziarah ke makam Rasulullah. Untuk menjawab kerinduan Anda, silahkan klik Instagram | Facebook.
Next
This is the most recent post.
Previous
Older Post

Post a Comment Blogger Disqus

 
Top