Awliyaullah selalu berusaha untuk memaksimalkan pahala kalian; bahkan jika kalian membaca sebuah doa sederhana, melalui kekuatan rohani mereka, mereka akan membawa kalian ke Hadirat Nabi Muhammad ﷺ. Tentu saja kalian tidak akan melihat apa-apa, tetapi mereka akan membawa kalian kesana apa pun yang terjadi.
Jadi kita harus membuat niat (bagian dari awrad Naqsybandi), yaitu: "Nawaytu 'l-arba'iin, nawaytu'l-'itikaaf, nawaytu'l-khalwah, nawaytu'l-'uzlah, nawaytu'l-riyaadha, nawaytu's-suluuk, nawayna's-siyaam," yang masing-masing kata tersebut merupakan sebuah samudra ilmu! Ketika kalian melakukan arba`iin (40) hari, kalian lalu membuat keputusan, dan innama al-`amaalu bin-niyaat, segala sesuatu dinilai berdasarkan niatnya, jadi segera setelah kalian menetapkan niat untuk melakukan arba`iin, kalian diberi ganjaran dari semua pahala yang ditujukan kepada seseorang yang sebenarnya telah menyelesaikan empat puluh hari khalwat, dan itu adalah untuk membuat Nabi ﷺ gembira. Di dalam Islam, segala sesuatu yang kita lakukan adalah untuk membuat Nabi ﷺ senang dengan kita!
RAMADAN SERIES GEMS @Sufilive.com
Shaykh Hisham Kabbani | 12 Juni 2016
Post a Comment Blogger Disqus