Mistikus Cinta

1

Wahai Muslim! Kalian melakukan zikir seminggu sekali, lakukanlah setiap hari, setiap saat! Jika kalian melakukannya sekali, Allah akan memberi kalian pahala yang tidak terbatas, tergantung apa yang kalian baca. Al-Qusyayri (r), salah satu ulama terbesar yang termasyhur di Afrika Utara dan kitabnya banyak dipelajari orang, mengatakan, "Ketika Malaikat Maut diperintahkan untuk mencabut nyawa orang yang mengingat Allah, ia akan meminta izin dari orang itu sebelum ia mencabut nyawanya;” dan ia akan menunggu sampai orang itu mengatakan "ya" atau "tidak". 

Itu adalah makna hadits Nabi (saw), "Jika Allah mencintai hamba-Nya dan hamba-Nya mencintai-Nya, Dia akan menghilangkan hijab yang menghalanginya." Dia mengangkat hijab dari Imam Qusyayri (r), dan begitulah melihat hakikat tersebut dan mengatakan kepada orang-orang ketika Malaikat Maut datang untuk mencabut nyawa seorang dzaakir, ia akan meminta izin darinya sebelum ia mencabut nyawanya.

Jika orang itu mengatakan "ya", ia akan mencabut nyawanya; tetapi bila orang itu mengatakan "tidak", Malaikat Maut tidak akan mencabut nyawanya. Tetapi tidak ada orang yang mengatakan "tidak" karena mereka akan bersama dengan ar-Rafiiq ul-`Alaa, kama qaal an-nabi, (saw) ketika Jibril (a) dan Izra`iil (a) datang kepadanya dan berkata, “Yaa Rasuulullah, Allah mengutus kami! Kau dapat memilih (satu-satunya orang yang dapat memilih): jika engkau ingin tinggal, kau akan tinggal (di dunia)." Nabi (saw) bersabda, “Tidak! Aku akan pergi menuju ar-Rafiiq ul-`Alaa, Kawan Akrab Tertinggi, berada di Hadratillah bersama-Nya!”

Shaykh Hisham Kabbani


Sumber: FB Naqshbandiyya Nazimiyya

Jangan lupa dukung Mistikus Channel Official Youtube Mistikus Blog dengan cara LIKE, SHARE, SUBSCRIBE:




Anda sedang membaca Allah Mengingat dan Mencintai Orang-Orang yang Mengingat-Nya | Silahkan Like & Follow :
| | LIKE, SHARE, SUBSCRIBE Mistikus Channel
| Kajian Sufi / Tasawuf melalui Ensiklopedia Sufi Nusantara, klik: SUFIPEDIA.Terima kasih.
Sudah berapa lama Anda menahan rindu untuk berangkat ke Baitullah? Melihat Ka’bah langsung dalam jarak dekat dan berkesempatan berziarah ke makam Rasulullah. Untuk menjawab kerinduan Anda, silahkan klik Instagram | Facebook.

Post a Comment Blogger Disqus

 
Top