Sultan Awliya Mawlana Syaikh Nazim Adil al-Haqqani qs
Bismillahir Rahmanir Rahim
Manusia berpikir bahwa kita harus tetap muda. Itulah yang dipikirkan anak-anak muda, tapi tiba-tiba mereka dapati dirinya sudah berada diusia tua. Dan sekarang ini, begitu banyak anak-anak muda yang mati diusia muda. Dan mereka lebih cepat mati, karena teknologi telah membunuh mereka (banyak anak-anak muda sekarang berjam-jam duduk didepan komputer atau TV mereka sehingga memakan kesehatan mereka).
Tidak seperti zaman-zaman sebelumnya (sebelum ada mobil /motor manusia lebih banyak jalan dan bergerak sehingga badan mereka lebih sehat). Hari ini lebih banyak lagi orang yang mati muda, dan penyebabnya demi “kehormatan teknologi!”. Padahal teknologi sama sekali tidak punya “kehormatan”. Teknologi sesungguhnya adalah kutukan. Karena teknologi membuat manusia menjauh dari alam. Menyebabkan manusia tidak menghargai alam.
Teknologi memenjarakan manusia didalam sel materialnya. Sekarang manusia terbelenggu di alam sel materialnya, padahal manusia memiliki sel yang istimewa. Sekarang semua orang terkurung didalam sel materi. Dan teknologi mencegah manusia untuk menemukan jati-dirinya, bahwa sesungguhnya manusia diciptakan Tuhan dari tanah, dari bumi ini.
Tetapi teknologi menghalanginya, dengan menelorkan gagasan membuat atmosfir baru, membuat teknologi baru dimana manusia bisa hidup!. Dan ini sudah diluar kemanusiaan kalian! Dan sekarang, semua kerusuhan yang kamu lihat dan saksikan dari Timur sampai Barat, dari Utara sampai Selatan, semua kerusuhan ini, sumbernya adalah teknologi (teknologi senjata modern pemusnah dan berbagai teknologi canggih lainnya).
Teknologi sedang membuat manusia menjadi seperti robot. “Kerja mereka hanya Makan, minum dan naik kendaraan”. Tidak ada lagi kegiatan lainnya!. Bahkan dengan Teknologi baru mereka mencoba membuat Ayam, Sapi dan Kalkun tiruan! Dan segala macam hormon tiruan (buah-buahan tiruan, susu tiruan dengan hormon). Segala macam makhluk tiruan adalah melawan Hukum Surgawi!. Dan semua kerusuhan itu terjadi karena campur tangan manusia dalam Penciptaan-Nya yang datang dari Surga!
Tetapi perwakilan setan dan pengikut setan sedang mati-matian menciptakan segala macam bentuk teknologi terbaru setani demi kepentingan Setan. Ketika manusia disibukkan dengan berbagai macam teknologi terbaru, hal ini membuat manusia lupa mengucap “Wahai Tuhan kami”. Bukan hanya lupa, bahkan mereka dilarang mengucapkan dzikir untuk mengingat Allah, padahal Allah yang menciptakan kalian. Dan kalian dilarang keras mengucapkannnya.
Sekarang dimana-mana terjadi bencana gempa bumi. Kalau seseorang mengatakan “Wahai saudara-saudara, gempa itu peringatan dari Tuhan di Surga”, mereka akan memanggilmu untuk dihakimi di pengadilan. Pengikut Setan akan berkata, “Periksa orang itu!. Jangan tinggalkan dia, agar dia tidak mengulang ucapannya. Bawa dia, hukum dia!. Yang harus kamu katakan ialah; itu kejadian alam yang biasa, jangan katakan ini dari hukuman Allah.
Wa min Allah at Tawfiq. Fatihah.
© Copyright 2013 Sufilive.
This transcript is protected by International Copyright Law. Please attribute Sufilive when sharing it. JazakAllahu Khayr.
Post a Comment Blogger Disqus