Mistikus Cinta

0
Sultan Awliya Mawlana Syaikh Nazim Adil al-Haqqani qs
Lefke Cyprus - 25 Februari 2013

Bismillahirrahmanirrahim

Ada banyak Wali yang merupakan Wali Majdub (terlihat seperti orang gila dan tingkah lakunya tidak bisa dimengerti orang biasa). Dan suatu saat saya bertemu dengannya, dia berkata, "Yaa Syaikh Nazim qs, bagaimana jika saya buat orang-orang yang sombong untuk belajar adab?".

Suatu ketika ada anggota parlemen yang berbicara demikian sombongnya membanggakan dirinya, dia berkata, "Hanya aku yang tahu, kalau tidak ada aku maka kalian tidak bisa apa-apa". 

Wali Majdub itu berkata kepada Syaikh, "Yaa Syaikh bagaimana kalau aku hukum dia, biar dia bisa belajar adab". Aku tidak ikut campur kata Syaikh Nazim qs.

Kemudian ditengah anggota parlemen itu berbicara tiba-tiba dia ingin ke toilet, dia berkata, "Maaf ada panggilan penting". Dia menghentikan bicaranya dan segera lari ke toilet, kemudian buang air dan kembali lagi. Lalu dia meneruskan pembicaraannya, dan kembali kesombongannya keluar. 

Wali Majdub itu kembali bertanya kepada Syaikh Nazim, "Yaa Syaikh bagaimana kalau aku hukum dia lebih berat". Syaikh Nazim qs kembali berkata, "Aku tidak ikut campur".

Tiba-tiba orang yang sombong itu kentut sangat kencang dan seketika dia buang air besar dicelananya, sehingga semua orang tertawa. Dia sangat malu dan langsung pulang kerumahnya. 

Sampai dirumah istrinya bertanya, "Wahai suamiku mengapa kau pulang lebih cepat?". Aku buang air besar dicelanaku ketika tadi bicara didepan banyak orang".

Maka jagalah adab kalian, jangan sombong. Jangan lupa untuk senantiasa memulai sesuatu yang baik atau memulai berbicara dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, maka kalian akan diselamatkan. Jangan memulai sesuatu tanpa Bismillah, karena kalian akan ditenggelamkan. Ini adalah peringatan penting bagi umat Islam. 

Wa min Allah at Tawfiq, al-Fatihah.

Sufilive.com

Jangan lupa dukung Mistikus Channel Official Youtube Mistikus Blog dengan cara LIKE, SHARE, SUBSCRIBE:




Anda sedang membaca Wali Majdub dan Anggota Parlemen | Silahkan Like & Follow :
| | LIKE, SHARE, SUBSCRIBE Mistikus Channel
| Kajian Sufi / Tasawuf melalui Ensiklopedia Sufi Nusantara, klik: SUFIPEDIA.Terima kasih.
Sudah berapa lama Anda menahan rindu untuk berangkat ke Baitullah? Melihat Ka’bah langsung dalam jarak dekat dan berkesempatan berziarah ke makam Rasulullah. Untuk menjawab kerinduan Anda, silahkan klik Instagram | Facebook.

Post a Comment Blogger Disqus

 
Top