Mistikus Cinta

0
Suhbat 12 Maret 2017 
Mawlana Syaikh Hisham Kabbani

Nabi (SAW) mengatakan bahwa akan terjadi banyak fitnah (kebingungan). Ada 1,5 milyar Muslims yang mereka percaya pada Nabi (SAW), tetapi pembimbing-pembimbing mereka membawa mereka tersesat. Nabi (SAW) bersabda, satakuunu fitanun, akan terjadi banyak kebingungan.

Kalian harus memastikan bahwa apa yang kalian berikan / lakukan adalah baik dan tidak menyakiti siapapun. Bila ada situasi apapun yang memberikan kebingungan pada orang-orang, jangan turut campur. Duduklah di rumah, maksudnya JANGAN TURUT CAMPUR.

Kemarin, suatu fitnah baru muncul di Eropa, di antara dua negara, dan jika fitnah ini berkembang, mungkin ia bisa menjadi masalah yang lebih besar. Jadi, apa yang mesti kita lakukan sebagai warganegara - taatilah hukum dan bekerjalah sebaik-baiknya serta jangan turut campur pada hal-hal yang tidak terkait dengan diri kita.

Orang-orang melakukan demonstrasi. Guru-guru kita telah mengajarkan pada kita, JANGAN BERDEMONSTRASI karena demonstrasi tidak mengubah apapun. Kalian mengeluh pada siapa? Mengeluh pada seseorangkah? Kalian bukannya mengeluh kepada Allah, tetapi kalian mengeluh pada ego. Jika kalian ingin mengeluh, pergilah ke masjid atau rumah, bukan di jalan-jalan. Pada hari ini, mereka melakukan demonstrasi di jalanan. Siapa yang berada di jalanan? Syaitaan! Syaitan tidak dapat pergi ke masjid, atau ruang shalat di rumah. Namun kita semua terjatuh ke tangan syaitan, datang dan menimbulkan fitnah.

Di antara tanda-tanda Akhir Zaman, akan banyak terjadi fitnah (kebingungan). Untuk menghindarinya, ikutilah apa yang Nabi (SAW) telah tunjukkan kepada kita melalui pesan Islam. Islam bukanlah seperti mainan yang bisa ditarik-tarik oleh anak-anak - satu anak menarik dari sisi yang satu, anak yang lain dari sisi yang lain. Kita menarik-narik negara-negara. Syaitan menarik dan memisahkan negara yang satu dari yang lainnya. Sedangkan Allah SWT berfirman "Wa'tashimuu bi-hablillaah wa laa tafarraquu" "Berpegangteguhlah pada tali Allah dan jangan bercerai berai." Apakah kita mengikuti syaitan dan bercerai berai? Kita ingin mengikut apa yang Allah SWT firmankan. Jagalah persatuan, bukan hanya untuk sekelompok kecil orang ini saja. Tetapi, ini adalah ajaran untuk semua generasi, untuk semua manusia, dari zaman Adam AS hingga ke Hari Akhir. Jangan katakan bahwa orang-orang yang baik sudah tidak ada. Masih ada orang-orang yang baik, beberapa politisi yang baik dan juga Awliyaullah. Temukan mereka. Siapa saja yang datang dengan racun dalam pidato-pidatonya - tinggalkan ia sendiri. Siapa saja yang menyerukan persatuan dan kebahagiaa dalam pidatonya - ikuti orang itu. Mereka memiliki kekuatan - tersembunyi. Jangan katakan bahwa AwliyaAllah tidak ada lagi. Bagaimana kalian tahu? Siapa yang di dunia ini 'buta' akan buta pula di Akhirah.

"Wa man kaana fi haadzihi a'maa fa huwa fi 'l-aakhirati a'maa wa adhollu sabiilan." (QS Al-Isra' 17:72) 

Dan lebih dari itu, ia pun akan tersesat dari jalannya, kehilangan segala sesuatunya. (Wa Adhollu sabiilan) ia akan di akhirah, setelah dunya, di qubur, lebih tersesat lagi. 

Jadi, untuk menghindari hal tersebut, dengan memperhatikan lebih dulu rumah kita. Mendidik anak-anak kita tumbuh dengan pada jalan yang benar, bukan jalan yang salah. Ada banyak keputusan yang mesti diambil, ada para Pemandu (Mursyid) di sana yang mereka mesti ikuti bimbingannya. Kalian mesti mengikuti Mursyid yang hati nurani kalian mengatakan untuk mengikutinya. InsyaAllah itu akan menjadi keputusan yang baik.

AwliyaAllah ingin agar pengikut-pengikut mereka selamat. Mereka menyebutkan munculnya fitnah-fitnah ini di hadapan kita. Saya mendengarnya dari Grandsyaikh 'Abdullah sejak 1958. Beliau berbicara tentang Tanda-Tanda Akhir Zaman, yang sekarang setiap orang membicarakannya. 70 tahun yang lalu? Saya mendengarkannya. Sekarang 60 tahun. Beliau mengatakannya kepada para Ulama'. Ulama' biasa mendatangi majelis beliau, dan beliau mengingatkan para Ulama' di zaman itu, bukan orang-orang awam yang tidak memiliki ilmu, mengingatkan Ulama' untuk memberikan perhatian mereka pada Tanda-tanda Akhir Zaman yang sekarang banyak terjadi. Mereka menunggu saat ketika Allah akan mendeklarasikan Perang terhadap mereka yang tidak beriman, terhadap mereka yang tidak menerima perdamaian dan cinta dan syariah serta apa-apa yang Islam bawa. Apapun yang Islam bawa kita mesti menerima dan mematuhinya. Kita mesti mengikuti apa yang mereka perintahkan.

Jangan lupa dukung Mistikus Channel Official Youtube Mistikus Blog dengan cara LIKE, SHARE, SUBSCRIBE:




Anda sedang membaca Akan Terjadi Banyak Fitnah | Silahkan Like & Follow :
| | LIKE, SHARE, SUBSCRIBE Mistikus Channel
| Kajian Sufi / Tasawuf melalui Ensiklopedia Sufi Nusantara, klik: SUFIPEDIA.Terima kasih.
Sudah berapa lama Anda menahan rindu untuk berangkat ke Baitullah? Melihat Ka’bah langsung dalam jarak dekat dan berkesempatan berziarah ke makam Rasulullah. Untuk menjawab kerinduan Anda, silahkan klik Instagram | Facebook.

Post a Comment Blogger Disqus

 
Top